Follow Us @soratemplates

Thursday, December 15, 2022

Menjadi Momfluencer atau Content Creator bersama ASUS Zenfone 9, Find Some Big Possibilities!

December 15, 2022 0 Comments


asus zenfone 9

 

Di postingan sebelumnya kita baru intip sekilas tentang kelebihan handphone kece ASUS Zenfone 9. Ponsel yang wajib banget dimiliki oleh kalian yang ngaku seorang momfluencer, content creator atau emak-emak yang nggak pengen absen update tumbuh kembang anaknya dimanapun dan kapanpun. Hmmm... Emang seberapa penting sih ponsel buat kita yang katanya 'hanya' ibu rumah tangga?

 

Saat ini, ponsel nggak hanya untuk gaya-gayaan atau simbol kemewahan. Kita para emak-emak, bisa juga loh menjadikan handphone mesin pencetak uang. Di era digital, apapun bisa kita lakukan dengan hanya klik dan geser layar ponsel. Meskipun tiap hari pakai daster, tapi tetap ada yang transfer.

 

Menjadi Momfluencer atau Content Creator, Pilihan Berkarya untuk Seorang Ibu di Era Digital

Jadi emak-emak yang hidup zaman serba digital harus kreatif melihat peluang ini. Saat ini, udah bukan zamannya lagi kalau kerja itu harus selalu pergi ke kantor setiap hari, pakai baju rapih, atau sampai bingung karena harus meninggalkan anak-anak. Yuk, ubah mindset-nya, bukan harus milih ibu rumah tangga atau ibu bekerja. Tapi, kita masih bisa kok melakukan keduanya bersamaan. Bekerja tak harus keluar rumah. Berkarya dan berdaya bisa dari rumah. Menjadi momfluencer atau content creator, bisa menjadi salah satu pilihan.


Tahu nggak, menurut penyedia platform influencer marketing Famous Allstars (FAS) memperkirakan nilai pasar industri content creator di Indonesia bisa mencapai Rp 4 triliun hingga Rp 7 triliun? Dan, nilainya akan meningkat lima kali lipat pada 2027.

 

Wow! Masuk akal sih, karena memang kita berada di era digital. Jadi, sepertinya peluang kita untuk bisa tetap berkarya tanpa harus meninggalkan kewajiban membersamai buah hati dan pasangan, terbuka lebar.

ponsel kamera gimbal
 

Menjadi momfluencer atau juga content creator, bisa menjadi pilihan yang cerdas untuk bisa tetap berkarya saat ini. Nggak harus punya seperangkat kamera pro untuk mengawali semuanya. Cukup pakai kamera ponsel, kita bisa memulai membuat konten yang bagus, kok.

 

Hmm…. Apa harus pakai ponsel mahal agar kualitas gambar atau video lebih bagus? Jawabannya, NGGAK HARUS. Buat kalian yang lagi mencari ponsel yang memiliki kualitas kamera bagus tapi harga tidak membuat rekening kurus, ini dia solusinya.

 

ASUS Zenfone 9: Compact Size, Big Possibities

zenfone 9

Wuih, mantap nggak tagline-nya? ASUS Zenfone 9 hadir sebagai jawaban dari keresahan para emak-emak, eh momfluencer atau content creator yang pengen banget bikin konten yang keren hanya berbekal ponsel saja. Pastinya handphone itu harus punya kamera yang mumpuni dong.

 

Tapi, kan biasanya ponsel yang punya kelebihan banyak, pastinya harganya juga bikin napas tiba-tiba sesak? Eits, nggak juga, loh.

 

Dengan mengusung tagline “Compact Size, Big Possibilities”, Asus Zenfone hadir dengan memberikan banyak kelebihan yang bisa dinikmati para penggunanya.

 

Biasanya untuk membuat ponsel yang compact itu harus berkompromi dengan fitur dan performa. Tapi, tidak untuk ASUS Zenfone 9 yang baru diluncurkan di Indonesia pada 17 November 2022 lalu. Di tubuhnya yang mungil dan ergonomis, ASUS membenamkan fitur-fitur yang powerfull.

 

Performa

Ukuran mungil dan kompak, tetapi sangat kuat! Zenfone 9 menggunakan platform Seluler Snapdragon® 8+ Gen 1 unggulan untuk memberikan kinerja yang mulus dan responsive, apapun yang kita lakukan. Chip baru ini mampu mencapai CPU clock speed sampai 3.2 GHz, menghasilkan performa CPU dan GPU 10% lebih tinggi namun dengan efisiensi CPU 30% dibandingkan sebelumnya.

 

Untuk meminimalisir potensi bottleneck, Zenfone 9 dilengkapi LPDDR5 RAM sampai 16GB dan UFS3.1 storage. Ponsel ini pun sudah mendukung konektivitas Wi-Fi paling ngebut Wi-Fi 6E untuk menghasilkan konektivitas yang lebih stabil, lebih cepat, bahkan pada kondisi crowded.

 

Sistem Pendingin


Zenfone 9 berjalan lebih dingin – dan lebih cepat – dari sebelumnya, dengan sistem pendingin yang diubah total. Zenfone 9 telah menggunakan ruang uap berteknologi tinggi dan penyebar panas canggih menggunakan tembaga, lembaran grafit dan pasta termal. Sistem pendingin ini dua kali lebih besar dan menawarkan kapasitas pendinginan yang lebih besar. Hasilnya, tentu saja membuat performa lebih cepat dan kencang serta pastinya lebih sedikit panas.

 

Baterai

ASUS Zenfone 9 memiliki kapasitas baterai 4300mAh, yang lebih besar dibandingkan pada Zenfone 8, untuk penggunaan seharian lebih. Ponsel ini bisa bertahan hingga 1,9 hari dalam penggunaan normal, dan dapat bertahan 18,5 jam ketika kita memutar video.

 

Selain itu, Zenfone 9 juga ‘meminjam’ teknologi STP (Specific Tab Process) dari ROG Phone 6 untuk pengisian baterai yang lebih adem dan cepat, sehingga Zenfone 9 bisa menggunakan adaptor HyperCharger 30W untuk pengisian ulang yang lebih cepat.    

 

Kamera

Ini dia ‘mutiara’ dari Zenfone 9. Ponsel ini sudah menggunakan kamera belakang dual camera dan kamera depan sama-sama pro-grade. Fitur yang paling disukai dari system kamera baru ini adalah teknologi 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization yang dibenamkan pada kamera utamanya.

asus zenfone 9

 



Kamera utama beresolusi 50MP memakai sensor flagship dari SONY IMX766 dengan aperture sampai F1.9 dan mampu merekam video 8K dengan kecepatan 24fps. Teknologi 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization membuat kamera utama Zenfone 9 mampu merekam video dengan tingkat stabilitas yang jauh lebih tinggi, bahkan mengimbangi guncangan yang terjadi jika kita mencoba merekam video dengan satu tangan.

 

6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization menjaga rekaman bebas blur dan guncangan, bahkan ketika kita bergerak. Fitur ini akan memantai setiap Gerakan Zenfone 9 ke berbagai arah, lalu menggunakan informasi ini untuk menyesuaikan posisi lensa secara real-time.

 

Dengan kemampuan ini, kamera utama Zenfone 9 akan merekam objek apapun tanpa distorsi optik atau ‘ghosting’. Ditambah algoritma anti-guncangan dalam system Electronic Image Stabilization (EIS) akan mengeliminasi lebih banyak lagi dampak dari gerakan-gerakan yang tak diinginkan. Hasilnya, video kita akan selalu super smooth, bebas goyangan, tak ubahnya video professional.

 

Kamera kedua di belakang memiliki lensa ultra-wide beresolusi 12MP dengan sensor SONY IMX363 dengan aperture sampai F2.2 dan mampu merekam video 4K pada kecepatan 60fps dengan EIS dan pengoreksi distorsi yang real-tima, serta merekam gambar makro dengan focus sampai jarak 4cm.

 

Sedangkan untuk kamera depan, Zenfone 9 menggunakan sensor SONY IMX663 dengan aperture Sampai F2.45 dan mampu merekam video 4K dengan kecepatan 60fps yang disertai teknologi EIS.  

 

Desain

Tidak hanya focus pada performa, tapi ASUS Zenfone 9 juga tetap memperhatikan tampilan. Ukuran Zenfone 9 disesuaikan dengan kenyamanan genggaman tangan dan desain ringan yang membuatnya mudah digunakan untuk apapun.


 

Sebagaimana Zenfone 8, ponsel baru ini juga dioptimalkan untuk penggunaan satu tangan dan kemudahan untuk disimpan di saku. Panjangnya kurang dari 14,8cm dan lebar kurang dari 7cm, dengan tekstur permukaan yang tidak hanya terlihat indah tapi juga membuat ponsel ini leboh kokoh digenggam.


 

ASUS pun membekali Zenfone 9 dengn ZenUI 9 yang memberikan performa yang lebih cepat dan mulus, sekaligus lebih pintar, yang sudah disesuaikan untuk penggunaan satu tangan yang lebih mudah. Dengan antarmuka ini, Zenfone 9 lebih mudah dinavigasi, dilengkapi dengan tool Edge untuk menemukan aplikasi favorit dengan lebih cepat.

asus zenfone 9

 

ASUS Zenfone 9 tersedia dalam 4 pilihan warna, diantaranya: Moonlight White yang berkelas, Sunset Red yang menarik, Starry Blue yang cantik dan Midnight Black yang berkelas.

 

Layar

Upgrade lain adalah layarnya. Meskipun ukuran layar sama dengan Zenfone 8, yaitu 5,9 inci, Zenfone 9 sudah menggunakan layar AMOLED yang mendukung refresh rate sampai 120Hz yang secara otomatis bisa berpindah ke 60, 90, dan 120Hz tergantung pada aplikasi atau konten yang sedang ditampilkan serta waktu respon 1ms. Dengan kecepatan yang luar biasa ini, kita akan merasakan user experience yang lebih smooth saat mengakses berbagai aplikasi dan konten di ponsel ini.


Dibandingkan Zenfone 8, layar Zenfone 9 juga sudah dikalibrasi untuk menghasilkan kualitas gambar yang lebih baik. Untuk kemudahan mengakses konten di luar ruangan, layar ini sudah memiliki tingkat brightness sampai 800 nits (100% APL) dan peak maximum brightness 1100 nits. Kombinasi antara layar yang cepat, jernih dan kaya warna serta bisa dilihat di luar ruangan yang terang sekalipun, akan memberikan pengalaman menikmati konten dalam tampilan terbaiknya.

 

Audio

Untuk menjadikan ponsel ini sumber entertainment yang bisa diandalkan dalam mendengarkan playlist favorit di Spotify atau menonton video-video dari channel langganan di YouTube, ASUS sampai menggandeng pakar sound di Dirac Research, Swedia.

 

Kerjasama yang sudah dijalin sejak project ROG Phone 3 dilanjutkan di ponsel ini, untuk menghasilkan kualitas audio yang impresif dari dua speaker linier yang disupport oleh smart amps dari Qualcomm AqsticTM dan jack audio 3.5mm yang menggunakan Qualcomm Aqstic DAC terbaru.

 

Sistem Keamanan

Apalah artinya ponsel canggih kalau tidak tangguh? Nah, Zenfone 9 sudah termasuk ke jajaran ponsel paling durable di jajaran produk ASUS. Tidak hanya karena layarnya diproteksi Corning Gorilla Glass Victus, tapi Zenfone 9 juga sudah tersertifikasi IP68 yang artinya sudah anti air dan debu. 



Dengan sertifikasi IP68 ini, berarti Zenfone 9 mampu memberikan kenyamanan penggunaan aktivitas di lingkungan apapun.


Aksesori

ASUS Zenfone 9 merupakan smartphone yang dilengkapi dengan Connex aksesori yang unik dan memiliki beragam fungsi. Connex aksesori ini bis akita tempelkan pada bagian belakang ponsel.


 

Connex Smart Stand untuk penyangga ponsel. Saat penyangga dibuka, otomatis kita bisa mengakses aplikasi atau game yang kita pilih. Sedangkan Connex Card Holder fungsinya untuk menyimpan kartu nama.

 

Jadi, ASUS Zenfone 9 hadir dengan memiliki banyak kemampuan dan body compact-nya, untuk menemani para penggunanya beraktivitas, bekerja secara professional, menikmati hiburan dengan nyaman, sekaligus menjadi tambahan amunisi buat boost percaya diri siapa saja yang menentengnya.


 

Harga

Untuk ponsel dengan kamera Gimbal dan juga kelebihan lainnya, ASUS hanya membanderol Zenfone 9 ini mulai dari harga Rp 7.999.000.

 

Gimana? Kepengen atau kepengen banget nih? Teman-teman momfluencer atau content creator wajib banget punya ASUS Zenfone 9. Buat kalian yang mau beli Zenfone 9, udah bisa kalian dapatkan melalui partner dan channel pembelian resmi produk ASUS antara lain Erafone, Tokopedia, ASUS Exclusive Store, ASUS Online Store.

 

Yuk, mulai sekarang belajar jadi ibu yang kreatif dan berdaya. Karena setiap ibu punya potensi dan kesempatan untuk menjadi luar biasa. Temukan banyak kemungkinan yang luar biasa bersama ASUS Zenfone 9!

 

Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS Zenfone 9 Blog Writing Competition di Blog Widyanti Yuliandari.