Follow Us @soratemplates

Sunday, October 31, 2021

Yuk, Latih Soft Skill yang Diperlukan Di Era Digital bersama Faber-Castell!

 

Melatih Kreativitas bersama Faber-Castell

 

“Creativity is the key to success in the future, and primary education is where teachers can bring creativity in children at that level.” (Dr. A. P. J. Abdul Kalam)

 

Setujukah teman-teman dengan ungkapan yang diutarakan oleh Presiden India ke-11 yang sekaligus ilmuwan dan insinyur India terkemuka di atas?

 

Di era digital saat ini, memiliki kecakapan dan IQ tinggi saja tidak cukup. Banyak orang yang pintar secara akedemik, tapi merasa kesulitan untuk bertahan hidup. Nilai tinggi yang ia peroleh di bangku kuliah tidak bisa membantunya untuk hidup lebih baik.

 

Tidak sedikit lulusan terbaik di kampusnya, harus bingung mencari pekerjaan. Tapi, di sisi lain, seringkali kita dengar banyak orang biasa saja yang mampu sukses dan bahkan mampu membuka lapangan kerja bagi banyak orang.

 

Mengapa hal ini bisa terjadi?

 

Hard Skill vs Soft Skill

Saat ini, setiap orang dituntut untuk memiliki hard skill dan soft skill. Bahkan sebagian besar orang-orang sukses itu memiliki soft skill yang lebih tingggi.

 

Oke, sekarang kita mengenal perbedaan hard skill dan soft skill dulu.

Hard skill ialah kemampuan atau kecakapan yang bisa diajarkan dan mudah untuk diukur. Kita bisa mempelajarinya di sekolah, dari buku atau materi-materi pelatihan atau di dunia kerja.

 

Contoh dari hard skill misalnya kemampuan mengoperasikan laptop atau gagdget lainnya. kemampuan berhitung, menulis, memahami teknologi dan masih banyak lagi kemampuan lainnya.

 

Lalu, apa itu soft skill?

Dikutip dari The Balance Careers, soft skill adalah kemampuan komunikasi, karakteristik seseorang, kecerdasan sosial yang melekat, serta kemampuan beradaptasi dengan baik di dalam kehidupan maupun dunia kerja.

 

The World Economic Forum telah memetakan 10 soft skill yang harus dimiliki millennial, diantaranya:

  • Skill memecahkan masalah kompleks
  • Skill komunikasi yang baik
  • Berpikir kritis
  • Berpikir kreatif
  • Skill Kepemimpinan yang baik
  • Mampu bekerja sama dengan orang lain
  • Skill kecerdasan emosional
  • Mampu menilai dan mengambil keputusan dengan baik
  • Berorientasi terhadap pelayanan
  • Skill negoisasi
  • Memiliki fleksibilitas kognitif
  • Skill public speaking
  • Manajemen waktu
  • Networking
  • Adaptasi

 

Soft Skill yang Diperlukan di Era Digital

Menurut Yohana Theresia, M.Psi., Psikolog, dalam pemaparannya di Webinar Parenting dan Soft Launching Creative Art Series II yang diadakan Faber-Castell, menyebutkan bahwa anak-anak adalah korban tersembunyi dan Covid-19 ini.

 

Kehadiran Covid-19 memang telah memberikan banyak efek kepada kita, termasuk anak-anak. Disadari atau tidak, terdapat perubahan pola perilaku pada anak-anak.

 

Seperti yang dipaparkan Ibu Yohanna yang dikutip dari Soetikno, Agustina, Verauli, dan Tirta (2020) menemukan bahwa terdapat peningkatan masalah perilaku dan emosi yang muncul pada anak akibat paparan stress di masa pandemi.

 

Masalah yang muncul antara lain adalah withdrawal, somatic, anxiety, depresi, problem sosial, problem berpikir dan atensi, agresi.

 

Masalah-masalah tersebut muncul karena beberapa faktor, diantaranya:

  • Ruang gerak terbatas
  • Sulit mendapat pendidikan yang berkualitas
  • Orang tua sibuk dengan masalah masing-masing
  • Kondisi psikologis tidak stabil

 

Gadget, Solusi Terbaik atau Tercepat?

Kondisi seperti di atas tentu saja membutuhkan solusi. Tidak mungkin orang tua akan membiarkan anak-anak begitu saja. Namun, pertanyaannya, apakah solusi yang diberikan tepat atau hanya sekadar cepat?

 

Ya, diakui atau tidak, tidak sedikit yang memberikan GADGET sebagai SOLUSI TERCEPAT dari masalah. Sebagian orang tua menganggap gadget memberikan win-win solution. Anak anteng, orang tua tentram.

 

Tapi, tahukah kalau memberikan gadget itu hanya solusi cepat tapi tidak tepat. Apalagi ketika kita memberikan tanpa batas waktu. Menurut Starker, Leon M. & Howie, Erin K. (2016) dan Dr. John Hutton (2020) seperti yang disampaikan oleh Ibu Yohana, ada beberapa efek negative ketika kita memberikan gadget tanpa batas waktu kepada anak, yaitu:

  • Masalah kesehatan fisik
  • Terlambat bicara
  • Masalah atensi dan konsentrasi
  • Masalah pada executive function
  • Masalah perilaku
  • Kualitas kelekatan orang tua-anak menjadi buruk

 

Perkembangan teknologi memang bagai dua sisi mata uang. Di satu sisi memberikan efek positif, tapi tidak bisa dipungkiri pastinya ada sisi negatifnya juga.

 

Tapi, tentu saja, di era digital ini kita tidak bisa menghindar dari teknologi. Saat ini, semua hal pasti akan bersentuhan dengan kecanggihan teknologi.

 

Satu hal yang harus diingat, apapun itu, pilihannya ada pada kita. Begitupun pada penggunaan gadget pada anak-anak. Kuncinya ada pada kita, orang tuanya. Kita yang punya kendali dalam menentukan screen time sekaligus jenis tontonan apa yang pantas untuk anak-anak sesuai dengan usianya.

 

Usia anak-anak itu tidak akan pernah bisa diulang, jadi manfaatkan waktu pendek ini untuk memaksimalkan kecerdasan dan kreatifitas mereka. Dan, yang perlu diingat, setiap anak itu cerdas dan kreatif. Mereka sudah dianugerahi otak yang sangat canggih untuk berpikir dan berkreasi.

 

Pentingnya Mengasah dan Mengasuh Kreativitas Anak

Kreativitas ialah kemampuan untuk memproduksi atau mengembangkan suatu karya asli, ide, teknik, atau pemikiran.

 

Menurut Bu Yohana, ada beberapa kriteria orang yang kreatif, yaitu:

  • Memaknai masalah dengan unik
  • Berani ambil resiko
  • Menyajikan ide yang berbeda
  • Tahan banting dalam menghadapi berbagai masalah

 

Seperti yang dijelaskan di atas, kalau kreativitas itu bisa diasah dan diasuh sejak kecil. Kita bisa melakukan beberapa hal di bawah ini pada buah hati kita, diantaranya:

  • Menghargai proses belajar
  • Mempersiapkan ruang khusus bagi anak untuk bereksplorasi dan bereksperimen
  • Memberi kebebasa pada anak
  • Menjadi contoh nyata “orang kreatif”
  • Memberikan berbagai sudut pandang dengan memperkaya pengetahuan anak
  • Suportif
  • Mengapresiasi usaha anak

 

Selain itu, ada beberap aktivitas yang bisa meningkatkan kreativitas pada anak-anak, yaitu:

  • Alternate uses tasks



Dengan permainan ini, anak diajak untuk berpikir berbeda. Contoh dari permainan ini misalkan bermain tebak-tebakan, mencari persamaan dan perbedaan, dan lain sebagainya.

 

  • Guided fantasy



Ajak anak untuk lebih berimajinasi dengan membacakan buku atau mendongeng. Aktivitas sederhana ini bisa merangsang kreativitas anak.

 

  • Open ended toys



Bermain lego brick, puzzle atau permaian bongkar pasang lainnya yang akan membuat anak jauh lebih kreatif. Ia akan berimajinasi dengan membuat bentuk sesuai dengan apa yan ada di pikirannya.

 

  • Exposure to art activities



Aktivitas satu ini pun tidak boleh terlewatkan. Ajak anak untuk bermain seni kreatif. Anak bisa diajak untuk membuat karya seni dengan benda yang ada, misalnya saja melukis, mewarnai, menempel atau kolaborasi dari semuanya.

 

Bagaimana? Sederhana dan sangat mudah bukan?

Sebenarnya semuanya kembali kepada kita, mau atau tidak?

Berbicara tentang Art Activities. Saat ini, Faber Castell mengeluarkan produk Creative Art Series, diantaranya:

  1. Glow in The Dark Clock
  2. Basketball Arcade
  3. Air Jet Sport Car
  4. Drawstring Bag
  5. Finger Printing Art
  6. Origami Fashion Design

 



Semua produk itu bisa didapatkan di Online Official Store Faber-Castell (Shopee / Tokopedia). Dan, kita juga bisa dapat banyak diskon, loh. Jadi, jangan kehilangan kesempatan buat mendapatkan produk Creative Art Series Faber-Castell.

 

Menjadikan anak kreatif itu bisa diasah dan harus diasuh. Tapi, satu hal yang perlu diingat, menjadi kreatif itu penting, namun tentu saja itu bukan satu-satunya untuk meraih kesuksesan di masa depan. Kesuksesan itu hasil dari kolaborasi banyak hal. Yuk, tetap semangat membersamai buah hati untuk menjemput kesuksesan di era digital ini!

 

 

 

 

Referensi:

Materi Webinar Parenting dan Soft Launching Creative Art Series II

https://lifepal.co.id/media/10-soft-skill-yang-harus-dimiliki-millenial-di-tahun-2020/

https://www.thebalancecareers.com/hard-skills-vs-soft-skills-2063780

 

 

19 comments:

  1. Bisa dijadikan referensi buat hadiah ultah ponakan nih, supaya makin kreatif di rumah dan gak boring dengan creative art series dari Faber-Castell

    ReplyDelete
  2. Soft skill, kayaknya kita para ibu harus mempelajari untuk ajak ya Mba biar gak hard skill aja yg diasah. Faber castell ngerti banget kebutuhan anak dan ibu... Harganya berapa ya Mba?

    ReplyDelete
  3. selama ini kita selalu fokusnya di hard skill ya, anak bisa belajar berhitung, pandai membaca dsbnya namun kadang masih lupa pentingnya mengasah soft skill juga.
    kegiatan-kegiatan dari Faber-Castell ini buat anak bisa mengasah kreativitasnya, bonding dengan orang tua pun juga bisa terlaksana jika memang orang tua mau meluangkan waktu bermain dan belajar bersama :)

    ReplyDelete
  4. Butuh konsisten kita juga ya mba untuk melatih anak memiliki softskill. Karena sepakat bahwa untuuk itu harus diasah dan juga dilatih agar bisa dimiliki anak softskill itu

    ReplyDelete
  5. Iya banget nih, Creative Art Series dari Faber Castell ini bisa melatih soft skill anak. Mana anak-anak suka juga saat bikinnya. Produknya juga wow. Anak-anak amaze. Jadi kepengen punya produk CAS lainnya deh. Biar anak bisa bikin2 dan ngurangi screen time anak dengan gadget.

    ReplyDelete
  6. wah jadi pengen punya juga Creative art series dari Faber Castle ini
    seru buat aktivitas bersama anak di rumah ya mbak

    ReplyDelete
  7. Melatih soft skil penting banget agar anak2 juga kelak adaptif sama keadaan dan bisa berpikir kreatif

    ReplyDelete
  8. BT memang di rumah selama pandemi. Inilah yang akan membuat hidup kita bahagia ketika bisa melakukan aktivitas kreativitas di rumah.

    ReplyDelete
  9. Anak-anak harus dikasih banyak aktivitas untuk menyalurkan energinya. Salah satunya dengan kegiatan dari Faber CAstel ini. Anakku suka dong dan minta lagi lho hehee

    ReplyDelete
  10. Setelah BCA artikel ini membuat ku tersadar karena udah lengah mengasah soft skill si sulung yg mau menginjak 9 tahun. Waktu kecil Alhamdulillah dia hobby main Lego dan puzzle. Namun sejak pandemi jadi ketagihan main gadget. Tertarik banget nyobain produk fiberr castle yang basketball arcade buat menarik perhatian nya dari gadget sekaligus mengasah soft skill nya lagi.

    ReplyDelete
  11. Selama pandemi ini anak2 memang cenderung konsen k gadgetnya ya mba dengan creative art series Faber Castel kita bisa mengalihkan perhatian anak supaya mau berkreasi bareng sma mamanyaa

    ReplyDelete
  12. Setuju banget nih. Sesekali harus kasih anak peralatan kreativitas begini biar gak main gadget terus. Emang butuh effort karena ibu juga harus mendampingi ya.

    ReplyDelete
  13. Soft skill bisa dilatih dan diasah setiap hari apalagi menggunakan art series ini, jadi makin kreatif lagi ya

    ReplyDelete
  14. creative art dari faber castel ini bikin anak-anak jadi lebih aktif dan gak fokus ke gadget aja ya mbak

    ReplyDelete
  15. anak2ku juga suka banget mewarnai dan bikin2 lainnya pakai faber castell.. warnanya bagus mba, kualitas kayunya juga.. kita pun ikut seneng kalo anak2 hepi sama kegiatannya

    ReplyDelete
  16. Banyak ragam kegiatan untuk mengalihkan gadget dari anak ya mba. Aku juga pakai faber Castell untuk membuat anak lebih terasah skillnya.

    ReplyDelete
  17. Wah anak saya seneng banget kl berhubungan dengan bebikinan prakarya dan mewarnai gini, Mbak... auto ngecek ke Shopee ah, produk CAS II dari Faber Castell

    ReplyDelete
  18. seru banget mbak kalo selama pandemi anak anak dikasi kegiatan kreatif kayak melukis, mewarnai, juga menempel. Jadi nggak ada ceritanya anak jadi bosan meski dirumah aja. Apalagi kalo pakai faber Castell, makin mantap lah bebikinannya

    ReplyDelete
  19. Faber castell banyak inovasinya ya buat kreativitas anak. Cocok juga nih buat kado dan hadiah. Aku suka nih semua produk faber castell

    ReplyDelete