“Dan Bandung
bagiku bukan cuma masalah geografis, lebih jauh dari itu melibatkan perasaan,
yang bersamaku ketika sunyi.” (Pidi Baiq)
Sebuah quote
yang aku banget. Ya, saya suka sekali dengan kata-kata bagiku. Tidak hanya
suka, tapi memang apa yang tertuang dalam untaian kata itu, benar-benar saya
rasakan.
Sempat tinggal
di kota yang dijuluki kota kembang ini, membuat saya sangat jatuh cinta
dengannya. Saya bahkan tidak bisa berpindah ke lain kota. Selalu ada saja
tarikan magnet yang kuat yang membuat saya rindu akan kota ini.
Mulai dari
udaranya yang sejuk, orang-orangnya yang ramah, dan atmosfer ketenangan jiwa
yang tidak ada di tempat lain. Aura positif selalu saja saya temui di kota ini. Setiap
sudut kota seakan menawarkan senyuman kedamaian.
Di kota ini,
saya pernah menorehkan banyak cerita. Ada alur bagaimana saya menjemput setiap
impian. Ada kisah bagaimana saya berdamai dengan diri. Kota yang mengajarkan
saya untuk lebih dewasa. Kota yang membersamai saya menata hati dan diri.
Kota Bandung, kota
yang selalu ada dalam setiap celah pikir dan perasaan saya. Kota yang tak
pernah alfa saya sebut agar saya bisa kembali menyapanya. Ada cinta, ada
harapan dan ada impian besar menanti di kota ini.
Bagi saya,
tidak pernah ada yang bisa menggantikannya di hati saya. Tidak pernah bosan
mengingat kota penuh cinta ini. Tak pernah lelah meminta kepada Sang Pencipta
untuk bisa menjejakkan kaki di kota ini lagi.
Saya ingin
menorehkan kembali halaman demi halaman cerita hidup di masa ini dan masa
depan. Menanti kehidupan hakiki di kota ini agar bisa mempersiapkan bekal yang
berarti. Karena di kota ini, ada banyak cara untuk bisa lebih dekat dengan
Ilahi.
Salah satu
imipian terbesar saya memang ingin kembali ke kota ini. Selain karena ada
orang-orang yang saya sayangi, saya juga ingin meng-upgrade diri di sini. Entah
kenapa, saya merasakan kenyamanan yang luar biasa di kota ini, dan tidak saya
temui di tempat lain. Bagi saya, Bandung memang memiliki aura yang kuat untuk
mengajak saya menyapanya kembali.
No comments:
Post a Comment