Surat untuk Stiletto Book
ruangmaknaqu
February 15, 2015
1 Comments
Bandung, 15 Februari 2015
Dear
Stiletto,
Angin
yang membelai lembut di senja manja menemaniku menyapamu dalam kata. Sore indah
dengan sinar mentari yang romantis bagi jiwa yang optimis menjemput impian
dengan senyum termanis. Semoga sapaku di sore ini bisa lebih mendekatkan kita.
Stil
(izinkan aku memanggilmu dengan panggilan akrab ini J),
bagaimana kabar mimpi-mimpimu tahun ini? Oh, thanks God, kamu masih terus bersemangat meraih impian menebar
manfaat.
Stil,
aku pertama kali mengenalmu dari buku “A
Cup of Tea for Writer”. Ada kisah yang membuat aku senyum-senyum sendiri.
Waktu itu, salah satu penulisnya, seorang penulis yang sangat produktif dan
ramah membawa buku itu untuk dijadikan doorprize.
Saat itu kebetulan (eh, tidak ada yang kebetulan J) aku jadi
moderatornya. Sayang buku itu diberikan untuk peserta, dan moderatornya nggak
dapat (curcol.com). Tadinya mau beli langsung ke penulisnya, tapi waktu itu
ditawari buku beliau yang terbaru, akhirnya aku pun memilih untuk membeli buku
barunya. Maklum waktu itu di dompet hanya cukup buat beli satu buku, mau
ngutang? Sorry, bukan kebiasaanku dan
pastinya juga nggak bakalan dikasih sama penulisnya J.
Awal
tahun kemarin, ketika berkunjung ke toko buku, tanpa sengaja ternyata buku itu
masih dipajang di display. Langsung
saja aku ambil. Awalnya aku pikir isinya cuman antologi biasa saja. Tapi,
ketika aku baca lembar demi lembar ternyata isinya luar biasa. Aku yang sejak
dulu ingin menjadi penulis tapi tidak pernah benar-benar berusaha untuk
meraihnya itu tersindir abis oleh buku itu.
Setelah
membaca sampai akhir, aku langsung mengambil netbook dan mulai memberanikan diri untuk menulis. Semua rasa
ketakutanku untuk menyapa kembali hobi kecilku sedikit demi sedikit datang.
Semua tulisan dalam buku itu membuatku bangkit.
Dan
efek dari membaca buku itu memang luar biasa. Aku berani untuk mengikuti sebuah
lomba menulis yang diadakan oleh salah satu penerbit. Dan hasilnya,
alhamdulillah aku mendapat juara pertama. Selain mendapatkan sebuah laptop
baru, naskahku diterbitkan oleh penerbit tersebut.
Terima
kasih Stiletto yang sudah menerbitkan buku “A
Cup of Tea for Writer”. Buku yang bisa membuatku membuka mata untuk mewujudkan
impian yang selama ini hanya sebatas angan. Dan salah satu mimpiku ialah bisa
bekerja sama dengan stiletto. Aku ingin menerbitkan sebuah buku tentang
perempuan di Stiletto. Semoga impianku kali ini akan segera terwujud.
Oya,
sukses terus untuk Stiletto. Teruslah menginspirasi wanita Indonesia. Aku yakin
Stiletto sangat paham apa yang wanita Indonesia inginkan.
Sukses Selalu Stiletto,
Intan Daswan
Nama Lengkap : Intan Siti Noer Rita Daswan
Instagram : INTAN_DASWAN
Alamat Email: ruangmaknaqu@gmail.com