Follow Us @soratemplates

Saturday, December 29, 2012

Negeri Hutan Tropis yang Mulai Kritis

December 29, 2012 0 Comments


Sudah sering kita dengar, banyak daerah yang kesulitan air bersih. Ironis memang, di negeri yang tropis dengan kekayaan hutan yang luar biasa luasnya, ternyata kita harus merasakan kekurangan air.
Jangankan untuk air bersih, kadang untuk mendapatkan air yang tidak layak pakai pun, kita sudah sangat kesulitan. Butuh perjuangan yang luar biasa untuk bisa menikmati air yang bersih dan juga sehat.
Kadang timbul pertanyaan, bukankah kita ini hidup di negeri hutan tropis? Bukankah dengan luasnya hutan, berarti cadangan air juga banyak? Lalu, mengapa kita harus mengalami krisis air?
Sebenarnya kita semua sudah tahu, kalau masalah krisis air yang terjadi itu karena memang ulah tangan manusia sendiri. Kita dengan egoisnya menebang hutan. Dengan alasan yang sangat hedonis, kita tidak pernah mementingkan kelesetarian alam.
Dan hasilnya, kita bisa rasakan sekarang. Miris sekali, ketika di negeri yang memiliki hutan tropis, beberapa penduduk masih harus mengeluarkan uang untuk bisa menikmati air bersih. Bahkan dengan segala ketakutan akan sulitnya menikmati air bersih, banyak dari kita menggunakan water purifier untuk memperoleh air bersih.
Mungkin jika kita tinggal di kota-kota besar, dan juga memiliki kecukupan materi, bukan merupakan hal sulit untuk memecahkan masalah air bersih ini. Kita tidak perlu khawatir karena kita juga bisa mempergunakan water purifier.
Misalnya saja, kita bisa menggunakan water purifier yang terpercaya, Pure it. Produk dari PT. Unilever ini, mampu memberikan solusi ditengah sulitnya mendapatkan air bersih dan sehat untuk dikonsumsi. Sebuah jawaban dari kecemasan kita akan krisis air bersih dan sehat.
Tapi, apa kita hanya puas dengan menyamankan diri sendiri, tanpa memperhatikan orang lain. Mungkin kita tidak akan merasakan dampak yang sangat luar biasa dengan kelangkaan air bersih dan sehat. Tapi, coba tengok masyarakat golongan bawah.
Apa kita tidak bisa berbuat apa-apa untuk menjadikan negeri ini kembali kaya akan air bersih?
Bisa. Tidak ada kata terlambat untuk memperbaiki semuanya. Kembalilah kepada alam. Bersahabatlah dengan alam. Kenapa harus bersahabat dengan alam?
Ya, ketika menjadikan alam sebagai sahabat, kita tidak mungkin mau alam itu tersakiti. Jangankan oleh kita sendiri, bahkan kita akan berbuat sekuat tenaga, agar tidak ada yang bisa menyakiti alam itu sendiri.

Ketika kita menjadikan alam sebagai sahabat kita, kita akan menjaga alam itu dengan baik. Tidak mungkin kita berani menebang pohon secara sembarangan. Kita akan menjaga, agar alam tetap lestari dan apa adanya.
Dengan berbuat seperti itu. Alam kita jaga dan tidak kita pergunakan dengan semau hati seenak perut. Maka alam pun akan memberikan imbal balik yang luar biasa. Kita akan mudah mendapatkan air bersih. Tidak perlu lagi kita mengeluarkan uang untuk bisa menikmati air yang jernih. Karena sesungguhnya, alam telah mengajarkan keseimbangan kepada kita. Berbuatlah yang sewajarnya dan seimbang dalam memperlakukan alam. Sayangi alam, jadikan ia sahabat setia kita, karena ia selalu mengajarkan kita tentang makna sebuah keseimbangan.


Sunday, December 23, 2012

Mengerti atau Dimengerti?

December 23, 2012 0 Comments



Memang sudah hal yang wajar, jika sebagian orang selalu meminta untuk dimengerti. Mereka berpikir kalau dirinya itu benar dan orang lain salah.  Tidak ada celah sedikitpun yang bisa membuat dirinya mengerti keberadaan orang lain.

Sebenarnya meminta dimengerti oleh orang lain, tidaklah selalu salah. Karena jik memang kita berada dalam jalur yang benar, mencoba meyakinkan orang lain untuk mengerti kita, adalah sebuah keharusan.

Tapi, hidup itu tidak selamanya sesuai dengan keinginan kita. Hidup itu sesuai dengan kenyataan. Mungkin keinginan setiap orang itu dimengerti. Tapi, kita tercipta dengan milyaran karakter. Oleh karena itulah, belajar mengerti itu lebih baik daripada meminta untuk dimengerti.

Sulit? Tidak ada yang sulit jika kita berpikir itu mudah. Bukankah mengerti itu urusan hati dan pikiran? Lalu siapakah pemilik hati dan pikiran kita? So, jika kita masih sulit untuk melakukannya, kembalikan kepada yang menciptakan hati dan pikiran itu sendiri.

Life is so short. 
There’s no time to complain about something. 
Try to understand the others, even they never understand you.

Saturday, December 22, 2012

My Beloved Mother

December 22, 2012 0 Comments

Like sun brights the world
Like rain waters the plant
You always smile in your sadness
You are very strong in weakness

Everything you said, make me happy
Everything you did, give me a good example
Oh, my beloved mother............
I just want to say
Thank you so much
For all your kindness

Mamah

December 22, 2012 0 Comments

Mamah......
Sembilan bulan kau kandung aku
Dalam buaian kau berikan kasih sayangmu
Tanpa rasa letih kau jaga aku
Dengan cinta kau bimbing aku

Mamah......
Belaian tanganmu kan slalu ku kenang
Senyum tulusmu kan slalu ku rindu
Kesabaranmu kan slalu ku rasa
Nasehatmu kan slalu ku ingat

Mamah........
Terima kasih kuucapkan
Rasa cinta kuberikan
Rasa maaf kuhaturkan
Untukmu......
Mamahku tersayang


The Perfect Friendship is Only on The Film

December 22, 2012 0 Comments



Sebuah ungkapan yang sepertinya ekstrim. Tapi, begitulah adanya. Kita semua mungkin pernah merasakan, persahabatan yang sejati itu bukan menuntut kesempurnaan, tapi pengertian.
Bukan hal yang mudah untuk memahami orang lain. Karena sebagai makhluk, kita tercipta dengan berbagai keragamaan dan keunikan tertentu. Kita tidak akan bisa menuntut orang lain sama seperti apa yang kita inginkan.
Persahabatan itu haruslah dilandasi oleh sebuah keikhlasan. Keikhlasan untuk memahami sahabat kita, keikhlasan untuk mengerti keberadaanya untuk kita. Tidak perlu banyak  berharap banyak dari sahabat kita. Karena berharap kepada sesama makhluk, pastilah akan menuai kekecewaan.
Jangan pernah merubah diri menjadi sama seperti orang lain, tapi tetaplah jadi diri sendiri, dan belajar memahami keberadaan orang lain. Jangan pernah menjadi bunglon yang tidak pernah konsisten dengan dirinya sendiri.
Biarkanlah semesta yang akan memilihkan sahabat terbaik untuk kita. Sahabat terbaik, ialah sahabat yang selalu tahu rasa sakit kita, tanpa kita mengeluh kepadanya. Sahabat terbaik ialah sahabat yang selalu mendoakan kita, meski kita tidak pernah meminta untuk didoakan. Sahabat terbaik, tidak hanya akan menjadi sahabat kita di dunia, tapi juga di keabadian kelak.

Friday, December 21, 2012

Selangor, Pesona Wisata Tak Terlupakan

December 21, 2012 0 Comments

Selangor, merupakan satu dari tige belas negeri yang membentuk Malaysia. Daerah ini memiliki jumlah penduduk paling banyak di Malaysia. Daerah ini memiliki sejuta pesona. Salah satu tempat wisata yang paling terkenal ialah Batu Caves.
Tempat wisata yang menyuguhkan suasana liburan yang berbeda. Daerah yang yang berada di atas bukit itu sungguh mengagumkan. Daerah yang hanya berjarak 15 km dari Kuala Lumpur ini merupakan salah satu daya tarik wisata di Malaysia. Banyak orang yang berkunjung ke Malaysia, salah satu alasannya karena mereka tertarik dengan pemandangan Selangor yang menakjubkan.
Salah satu daya tarik dari Selangor adalah Batu Caves. Batu Caves terdiri dari tiga gua besar, termasuk gua utama yang terdapat kuil Hindu. Kuil Hindu ini dihiasi oleh ukiran halus yang menakjubkan.
Selain dari kuil yang indah, Batu Caves juga menyimpan sensasi lain. Pengunjung harus menaiki anak tangga yang berjumlah 272 untuk bisa mencapai ruang gua utama. Tentunya melelahkan, tapi itu merupakan pengalaman yang tidak akan bisa terlupakan.
Selain sebagai tempat tujuan wisata, tempat ini pun merupakan surga bagi penikmat panjat tebing. Tebingnya terjal namun cukup menantang untuk dicoba.
Batu Caves merupakan magnet bagi para wisatawan yang datang ke Selangor. Perjalanan yang pasti tidak akan mudah untuk terhapus dari memori setiap pecinta wisata. Selangor menyimpan sejuta keindahan alam dari Sang Pencipta yang harus tetap dijaga dan ditata.

Sumber gambar: http://malaysia.panduanwisata.com

Jika Aku Punya Fortuner

December 21, 2012 0 Comments

Mimpi itu gratis. Ya, aku setuju 1000% dengan ungkapan tersebut. Tidak ada yang salah dengan mimpi. Karena semesta pun tidak akan berkomentar dengan seribu impian kita.
Memiliki kendaraan yang nyaman tentunya impian setiap orang. Begitu juga aku. Aku selalu memimpikan memiliki kendaraan yang nyaman dan bisa muat seluruh anggota keluarga.
Aku selalu memimpikan memiliki mobil Toyota Grand New Fortuner VN Turbo Black Mica. Sejak pertama aku melihat mobil ini, aku langsung jatuh cinta. Meskipun aku belum pernah mencoba naik kendaraan impianku ini, tapi tampilannya membuatku kagum.
Aku suka tampilan Toyota Grand New Fortuner VN Turbo. Mobil ini yang terlihat elegan, luxury dan  pastinya kendaraan yang pas untuk keluarga. Feature yang lengkap membuat setiap orang tertarik untuk memilikinya.
Toyota Grand New Fortuner VN Turbo bisa mengahadapi segala medan. Kita tidak perlu takut untuk menghadapi banjir, karena memang desain Toyota Grand New Fortuner VN Turbo yang tinggi. Menurutku itu merupakan sebuah kenyaman bagi kita yang tinggal di daerah rawan banjir.
Toyota Grand New Fortuner VN Turbo juga cocok untuk dibawa ke daerah yang ‘tidak mulus’. Jalanan berbatu dan berdebu bukan merupakan masalah bagi kendaraan yang memang terampil di segala medan. Kita tetap akan merasa nyaman jika berada di dalamnya.
Selain itu, Toyota Grand New Fortuner VNTurbo memiliki child protector. Itu membuktikan bahwa mobil impian ini memang tidak hanya mengedepankan unsur kenyamanan tapi juga  keamanan bagi setiap penggunanya. Kedua unsur itulah yang membuat aku semakin tertarik dengan mobil Toyota Grand New Fortuner VN Turbo.
Tidak salah jika tagline yang diberikan ialah the world is mine. Karena aku yakin ketika kita memiliki mobil impian ini, kita merasakan dunia ini milik kita. Kita bisa melakukan apapun. Kita juga bisa mengarungi medan yang seperti apapun dalam keadaan nyaman dan aman. Mobil Toyota Grand New Fortuner VN Turbo memang memberikan kelebihan demi kelebihan kepada setiap penggunanya.
Tidak salah jika banyak orang yang sangat mengagumi kendaraan yang satu ini. Mungkin sama halnya dengan diriku sendiri. Aku sangat menginginkan Toyota Grand New Fortuner VN Turbo. Aku selalu berharap tidak akan lama lagi aku bisa mengendarai mobil elegan ini.
Mungkin untuk sebagian orang, aku ini terlihat gila dengan selalu menyebutkan impianku kepada setiap orang. Dan sungguh diluar dugaan ketika aku tahu, Toyota mengadakan ajang lomba yang satu ini.
Antara senang dan bingung harus menulis apa. Karena sebenarnya memang aku sudah menuliskan di “My Dream Book”, bahwa aku ingin membeli sebuah mobil fortuner.
Namun, dibalik kebingunanku itu, ada terbersit positive thinking. Mungkin ini jalan dari Tuhan. Bukankah dengan selalu membicarakn impian kita dan mengatakannya kepada banyak orang, itu bisa mempercepat terkabulnya keinginan kita?
Bahkan aku selalu memvisualisasikan keinginanku ini. Setiap kali aku di jalan, aku selalu memilih untuk berada di belakang mobil fortuner. Pandanganku tidak akan lepas dari mobil impianku ini.
Mungkin terlihat gila. Tapi, itulah aku. Aku selalu berpikir, jika kita yakin dengan impian kita ini, pastilah akan benar-benar terwujud. Karena tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini. Dan aku selalu berkata kepada diriku sendiri, aku pasti akan segera memiliki mobil impianku, Toyota Grand New Fortuner VN Turbo Black Mica.